Kumpul Berbagi

Cara Merawat Laptop Dengan Baik Dan Benar

Laptop adalah salah satu benda elektronik yang sangat penting untuk menunjang aktivitas, terutama untuk pekerja dan juga mahasiswa. Ada banyak sekali penyebab laptop cepat rusak yang mungkin sering terjadi, contohnya karena terlalu lama penggunaan laptop atau pun sering menumpuk laptop dengan benda lainnya. Oleh sebab itu, harus ada cara merawat laptop yang baik sehingga tetap awet.
Jika anda sayang pada laptop, silahkan ikuti beberapa contoh tips merawat laptop yang satu ini. Tak perlu khawatir, karena cara merawat laptop ini sangat lah mudah sehingga dapat dilakukan oleh siapa saja.

Bagaimana Sih Cara Merawat Laptop Yang Benar Itu?

Jangan Gunakan Diatas Matras

Salah satu cara merawat laptop yang pertama adalah tidak menggunakannya di tempat tidur, banyak orang yang malas untuk beranjak dari tempat tidur sehingga menggunakan laptop diatas kasur. Taukah anda? cara ini bisa membuat laptop anda cepat rusak, untuk itu sebaiknya gunakan di meja atau pun lantai saja.

Jangan Menggunakan Laptop Terlalu Lama
Berikutnya adalah tidak menggunakan laptop terlalu lama, ini karena laptop bisa panas dan akhirnya cepat rusak. Matikan laptop setelah 3 jam penggunaan, sehingga tetap awet.

Pilih Program Yang Penting Saja
Cara merawat laptop yang ketiga adalah dengan mengunduh atau meng instal program yang penting saja, ini karena jika terlalu banyak program maka space di laptop pun akan cepat penuh.

Bersihkan Debu Pada Laptop
Bersihkan laptop dengan rutin, terutama saat debu sudah banyak yang menempel, dengan cara ini laptop pun tetap bersih dan tak mudah rusak.

Perhatikan Tingkat Kecerahan Laptop
Jangan terlalu cerah, sebaiknya anda mengatur kecerahan laptop sehingga tidak membuat mata sakit, selain itu juga semakin cerah tampilan layar biasanya cepat membuat baterai laptop habis.

Jangan Terkena Air
Laptop yang terkena air biasanya sering mati, selain itu juga kemungkinan keyboard nya tdak berfungsi seperti biasanya. Oleh karena itu, usahakan untuk menjauhkan laptop dari jenis minuman yang dikonsumsi.

Pakailah Pendingin pada Laptop
misalnya seperti Coolpad yang ditaruh pada bawah laptop. Gunanya untuk meminimalisir panas berlebih pada Prosessor. Yang apabila jika terjadi panas berlebih akan mudah hang.

Nah Mungki Itu saja dari saya Cara Merawat Laptop Dengan Baik Dan Benar.
Semoga bermanfaat

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Merawat Laptop Dengan Baik Dan Benar"

Post a Comment